Tidak bisa terhubung ke internet saat pc baru nyala

kali ini saya akan membahas mengenai cara mengatasi internet error saat pertama komputer dinyalakan.

mungkin kalian pernah mengalami saat menyalakan komputer atau laptop pernah mengalami tidak bisa terhubung ke internet padahal sudah tersambung dengan wifi?

kalau begitu sama dengan saya :D
coba perhatikan hal berikut ini

yang pertama :

coba cek kouta paket data kalian apa masih ada?

kouta habis


kalau habis yah isi donggg :D
tapi kalo memang masih ada coba liat yang kedua

yang kedua :

periksa lagi koneksinya apa sudah terhung atau belum

terhunung internet


kalau belum terhubung silahkan hubungkan terlebih dahului, kalau sudah terhubung coba liat yang terakhir


yang ketiga :

coba periksa tanggal dan waktu di PC/laptop kalian



tanggal dan waktu yang sudah terlewat membuat kita tidak bisa terhubung ke internet contohnya sekarang tahun 2018 kalo kita ganti jadi 2014 maka internet tidak mau dijalankan


sekian postingan saya kali ini tentang tidak bisa terhubung ke internet semoga membantu kalian semua :D

dasar seorang programmer dan cara menjadi programmer

dasar programmer


Kali ini saya ingin membahas dasar seorang programmer. Apa saja yang harus dipersiapkan jika ingin belajar programming? harus mulai darimana? apa saja tantangannya? saya akan mencoba membahas hal ini.

Sebagai seorang programmer tentunya sulit atau mungkin mustahil mengusai seluruh bahasa pemrograman tersebut. karena struktur yang berbeda-beda. minimal menguasai satu bahasa pemrograman dan satu database. bahasa pemrograman bisa diumpamakan seperti bahasa yang kita gunakan.. seperti bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.. contoh : bahasa Inggris go sama saja artinya keluar dalam bahasa Indonesia. begitu juga dengan bahasa pemrograman  misalnya bahasa C++
cout>>"hello"; sama dengan perintah system.outprint("hello"); pada java atau echo "hello" pada PHP yaitu sama-sama mmeberi perintah untuk mengeluarkan output hello.

Apakah Seorang Programmer Harus Lulusan Ilmu Komputer/Teknik Informatika?

belajar programmer


Untuk menjadi programmer, tidak harus melalui jalur pendidikan formal, tidak banyak mata kuliah yang membahas programming, kebanyakan adalah teori tentang ‘sains’-nya komputer, seperti matematika, sistem operasi, aljabar, jaringan, dll.
Lulusan sarjana Ilmu Komputer/Teknik Informatika tidak semuanya akan menjadi programmer. Begitu juga sebaliknya, semua orang bisa mempelajari programming selama ada kemauan.
banyak rekan-rekan dari teknik elektro, fisika, dan matematika yang lebih jago programming-nya. Kebanyakan programmer juga belajar secara otodidak, sehingga andapun bisa jadi programmer!

Apakah Programmer Haruskah Kuat Matematika?

matematika programmer


Untuk menjadi programmer, tidak harus kuat matematika, cukup dasarnya saja. Ini sering menjadi ‘momok menakutkan’ bagi pemula bahwa untuk membuat program itu butuh matematika rumit. Padahal prakteknya, sangat sangat jarang saya butuh matematika rumit seperti kalkulus, aljabar, turunan, limit, dan teman2nya.
Matematika baru perlu jika anda ingin masuk jurusan komputer seperti ilmu komputer atau teknik informatika, karena disana banyak mata kuliah matematikanya. Tapi untuk menjadi programmer? Hanya perlu ‘kabataku’ dasar saja.
Lain cerita jika anda ingin fokus ke robotikapenelitidosen, atau masuk ke programmer game. Loh, kok programmer game? Khusus untuk programming yang butuh konsep ‘dunia nyata’, kadang kita perlu matematika.
Contohnya untuk membuat animasi bola memantul, kita mesti paham bagaimana konsep gravitasi ke bola tersebut, kemudian bagaimana efek cahaya, dst. Inipun sebenarnya juga bisa diakali, karena sudah banyak aplikasi yang akan membantu anda. Jadi, apakah untuk menjadi programmer harus kuat matematika? Tidak juga.

Kuasai Dasar-Dasar Algoritma

algoritma dasar


Algoritma adalah inti dari seluruh programming. Walaupun terdengar rumit, algoritma sebenarnya cukup mudah dipelajari, yang diperlukan hanya konsep logika dasar saja.
Mengutip dari wikipediaalgoritma adalah prosedur langkah-demi-langkah untuk penghitungan. Contoh yang sering digunakan untuk memahami algoritma adalah instruksi memasak. Misalkan untuk memasak telur dadar, algoritmanya dimulai dari menyiapkan bahan, potong bawang, pecahkan telur, dst hingga telur dadar selesai.
Dalam implementasinya di programming, algoritma dimulai dari memikirkan apa saja input dari program, kemudian bagaimana pemrosesannya, mulai dari awal secara berurutan hingga selesai, lalu bagaimana nanti outputnya.
Konsep-konsep algoritma dan pemrograman seperti variabel, konstanta, tipe data, logika IF, perulangan, dan function, hampir selalu ada di dalam setiap bahasa pemrograman. Jika anda melihat tutorial PascalPHP, dan JavaScript di duniailkom, semuanya memiliki konsep-konsep ini.
Jika anda serius ingin belajar programming, luangkan waktu untuk mempelajari konsep algoritma ini.

Mulai Dari Dasar

dasar programmer


Sebenarnya tidak salah jika anda mulai belajar programming langsung ke Visual Basic atau PHP, karena kedua bahasa pemrograman ini memang sangat populer.
Namun jika anda memiliki waktu yang cukup, pertimbangkan untuk mulai dari dasar. Ini untuk memperdalam konsep algoritma. Di kampus/jurusan komputer, biasanya dimulai dari bahasa pemrograman Pascal atau C++. Kedua bahasa ini memiliki alur kode program yang sangat terstruktur sehingga cocok untuk belajar algoritma dan pemrograman.
Jika sudah paham tentang dasar-dasarnya, baru masuk ke aplikasi programming seperti Visual BasicJAVA, atau PHP.

Mulai Belajar Bahasa Inggris

bahasa inggris


Untuk bisa berhasil menjadi programmer professional, anda wajib bisa bahasa inggris, minimal bahasa inggris pasif (untuk baca saja). Kenapa? Karena saat ini seluruh ilmu programming masih berasal dari eropa atau amerika.

Namun dalam pemilihan bahasa tidak terlalu penting karena setiap bahasa memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Adapun kemampuan dan keahlian yang dibutuhkan untuk menjadi seorang programmer antara lain :


  1. Penalaran logika yang baik agar bisa mengatasi setiap program yang error
  2. Teliti dan Konsisten
  3. Tidak Mudah Menyerah
  4. Memahami bahasa yang digunakan
  5. Ada Kemauan untuk Belajar Sendiri
Buku-buku pemrograman berbahasa Indonesia memang cukup banyak, tetapi rata-rata hanya untuk pemrograman dasar. Untuk tingkat lanjut masih relatif langka.
Sebagai contoh, saat ini di PHP yang sedang booming framework Laravel, tapi apakah sudah ada buku berbahasa Indonesia? Hanya baru-baru ini saja. Contoh lain, di CSS atau web design saat ini dikenal CSS preprocessor seperti SASS dan LESS, apakah ada buku bahasa indonesianya?
Untuk itu, mulailah coba belajar bahasa inggris. Biasakan diri anda dengan istilah bahasa inggris. Misalnya dengan men-setting bahasa di handphone dengan bahasa inggris, nonton film dengan subtitle bahasa inggris, dll.

Belajar Programming Butuh Waktu

semua butuh proses


Tidak ada yang instant di dunia ini (kecuali mie instant…itu juga masih harus dimasak). Termasuk programming. Walaupun banyak buku komputer yang bombastis dan menjanjikan bisa pemrograman dalam waktu singkat, saya termasuk yang tidak percaya dengan hal ini.
Jika anda berangkat dari 0 dan tidak punya background komputer/IT, tentunya butuh waktu untuk menguasai semua ini. Setelah paham tentang algoritma dan sudah menguasai 1 jenis bahasa pemrograman saja, tidak akan terlalu sulit untuk mempelajari bahasa pemrograman baru.

Sering-sering ‘ngoding’

sering coding


Sering-seringlah latihan coding, coba hal-hal baru. Misalnya di buku di ajarkan cara dari kiri ke kanan, coba tes apakah hal yang sama bisa dilakukan dari kanan ke kiri. Jika diajarkan cara A, coba apakah bisa dengan cara B, jika tidak bisa apa penyebabnya?
Apabila hari ini anda bisa membuat aplikasi kalkulator sederhana, besok coba buat aplikasi untuk konversi suhu, besoknya lagi coba buat aplikasi penghitung bunga kredit.
Kemampuan analisis anda akan meningkat seiring dengan seringnya latihan dan mencoba memecahkan masalah-masalah baru.

Teruslah Belajar

pantang menyerah


Programming merupakan bagian dari teknologi yang terus berkembang. Tiap hari selalu muncul teknologi baru yang akan menggantikan teknologi lama. Apabila hari ini mayoritas website dibuat dengan PHP, tahun depan belum tentu. Agar tidak ketinggalan, kita juga harus bersiap untuk perubahan ini.Jika programming adalah hobi dan passion anda, semua proses yang ada disini sangatlah menarik. Hingga secara tidak sadar anda akan selalu menantang diri sendiri dengan kalimat: “hari ini mau belajar apa lg ya?”.

Mudah2an tulisan singkat dasar seorang programmer ini bisa menjadi gambaran apa yang mesti disiapkan untuk mulai belajar programming. Programming memang tidak mudah, tetapi juga tidak susah. Meminjam kalimat motivasi dari orang bijak: ‘Selama ada kemauan, pasti ada jalan‘.
Semoga kedepannya hadir programmer indonesia sekelas Linus Torvalds sang perancang Linux, atau Matt Mullenweg yang membuat WordPress. Dan,.. suatu saat nanti adalah giliran anda :)

Memahami IP address dan pengertiannya serta cara setting

ip address contoh


Bagi para pecinta dunia komputer pasti sudah tidak asing lagi dengan kata IP Address. Namun, bagi kebanyakan orang awam yang tidak memahami dunia komputer, IP Address tentunya bukanlah istilah yang familiar bagi telinga mereka. Ada banyak orang awam yang baru mulai mengenal jaringan komputer yang bertanya-tanya mengenai IP Address. Untuk itu, kali ini, kami akan berbagi sedikit informasi mengenai pengertian, fungsi, dan kelas pada IP Address di jaringan komputer.
Internet adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung di dunia. Agar dapat berkomunikasi dan bertukar data, antar komputer ini membutuhkan alamat sebagai identitas pengenal. Alamat itulah yang secara global disebut dengan IP Address.
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengetahuan tentang Pengertian IP Address. Harapannya setelah belajar dari artikel ini anda dapat mengerti seluk beluk IP Address sehingga memahami betul cara setting IP.

Pengertian IP Address (Internet Protocol Address)

IP Address adalah alamat atau identitas numerik yang diberikan kepada sebuah perangkat komputer agar komputer tersebut dapat berkomunikasi dengan komputer lain.
Alamat atau Identitas tersebut berupa nomer yang terdiri dari 4 blok bilangan desimal yang nilainya terbatas dari angka 0 sampai 255. Contohnya seperti gambar yang tampil dibawah ini.

Anda akan mengerti kenapa bilangan desimal yang digunakan hanya sampai 255 setelah selesai membaca keseluruhan artikel ini.

Bagaimana IP Address diberikan ?

Sebuah IP address sebenarnya tidak diberikan pada unit komputernya, melainkan kepada sebuah Interface Jaringan di dalam komputer itu.
Misalnya, sebuah komputer / CPU bisa saja memiliki dua buah interface jaringan sehingga memiliki dua buah IP Address. Pada CPU Interface jaringan tambahan yang dimaksud biasanya berupa Lan Card.


lan card


Dalam suatu Jaringan Komputer, IP Address harus unik alias tidak boleh sama persis dengan IP pada interface yang lain. Hal itu dimaksudkan untuk menghindari adanya kesalahan pengiriman data.

Bentuk sebenarnya IP Address

Komputer sebenarnya hanya mengenal pengkodean on dan off (digital), oleh karenanya semua data yang dikirim dan terima adalah bilangan biner (hanya nol dan satu).
Misalnya ketika mengirim huruf Z maka melalui media kabel utp diciptakan kondisi on dan off yang sangat cepat (ketika kabelnya dialiri listrik dianggap 1 dan ketika tidak dialiri listrik dianggap 0) sehingga membentuk angka angka biner 10100100. Setelah data biner sampai ke komputer tujuan barulah diterjemahkan kembali kedalam bentuk huruf.
Sama seperti hal diatas, bentuk IP Address yang berupa bilangan desimal sebenarnya adalah bilangan biner yang diterjemahkan agar mudah di ingat manusia. pada setiap titik pemisah ip address adalah terdiri dari 8 bilangan biner sehingga totalnya menjadi 32 bit biner.
contoh penulisan ip address = 192.168.1.1
sebenarnya adalah = 11000000.10101000.00000001.00000001
ketika kita masih SMA pasti sudah diajarkan cara mengkonversi bilangan biner ke desimal bukan ? Nah ilmu tersebut ternyata dipakai dalam belajar IP Address ini.

Versi IP Address

Versi IP Address yang sedang kita bahas adalah IP Address versi 4.
Faktanya versi itulah yang paling banyak digunakan pada saat ini meskipun sebenarnya sudah ada yang lebih baru yaitu IPv6.
Perbedaannya keduanya adalah pada jumlah bit yang digunakan masing masing versi.
Pada IPv4 terdapat 32 bit biner sedangkan IPv6 128 bit. Artinya IPv6 memungkinkan IP Address unik untuk jumlah yang sangat besar. Namun kelemahannya akan sangat sulit untuk di hafal manusia.
agar tidak melebar, saya mengunci agar bahasan ini fokus kepada IPv4 saja.

Pengertian Network dan Host

Sebuah IP address sebenarnya terbagi menjadi dua porsi yaitu porsi Network dan porsi Host. Network merupakan bagian IP address yang menunjukan alamat atau id sebuah jaringan. Sedangkan bagian Host adalah bagian yang menunjukkan alamat komputer didalam jaringan tadi.
berkaitan dengan itu, ada beberapa aturan, antara lain :
  • Semua alamat network tersebut harus sama jika kita ingin komputer-komputer itu bisa saling terkoneksi tanpa bantuan router.
  • Dalam sebuah network tidak boleh ada host yang sama nilainya.
Bagaimana caranya agar kita bisa mengetahui porsi Network dan host pada IP Address ? jawabannya adalah tergantung nilai subnetmask nya. anda akan mengerti bahwa porsi network ditandai dengan bilangan biner 1 dan porsi host bilangan 0.
Pada IP address kelas C biasanya memakai subnet mask 255.255.255.0 (kalau bentuk binernya adalah 1111111.1111111.111111.0000000) dengan kata lain, jika ip yang kita gunakan adalah 192.168.1.1 maka 192.168.1 nya adalah network dan 1 adalah host.

dibawah ini ada sedikit contoh penerapan ip address :


contoh penerapan ip address

Dalam penerapan ip address terdapat dua buah ip yang tidak boleh digunakan pada Host yaitu semua 0 dan semua 1 dalam bilangan biner.
jadi setiap Host tidak boleh
00000000 = 0 atau 11111111 = 255
karena alamat semua 0 pada Host merupakan IP NETWORK dan semua 1 pada Host adalah IP BROADCAST. Sehingga bisa dikatakan ip yang bisa dipakai pada Host adalah 1 sampai 254 saja.
contoh ip yang tidak diperbolehkan :
00001010.00001010.00000011.00000000 = 10.10.3.0
00001010.00001010.00000011.11111111 = 10.10.3.255
Fungsi IP yang berakhiran 0 (host 0) adalah sebagai network, IP ini akan dipakai ketika kita melakukan setting pada router. sehingga ketika routing (menjalurkan) dengan tujuan suatu range IP (misal 192.168.1.1 sampai 192.168.1.254) kita tinggal menyebut IP Networknya saja (192.168.1.0).
Fungsi IP berakhiran 255 (host 255) adalah sebagai broadcast. secara otomatis fungsinya adalah berteriak teriak kepada jaringan yang lain “mau nyari ip ini, dia ada di jaringanku !”

Kelas IP Address

Karena banyaknya kemungkinan angka IP Address yang bisa digunakan maka diperlukan aturan dalam pendistribusi-annya. Oleh karena itu IP Address di bagi ke dalam kelas kelas tertentu berdasarkan jumlah Network dan Host nya.
Secara garis besar terdapat tiga kelas yang sering digunakan yaitu kelas A, B dan C. Perbedaan diantara ketiganya adalah jumlah Host dan Network.
Kelas IP Address yang paling banyak digunakan pada jaringan lokal adalah kelas C. Alasannya, karena jumlah host yang bisa dipakai tidak terlalu sedikit dan tidak terlalu banyak, yaitu 254 host IP Address. IP tersebut bisa bernilai 192.0.0.0 sampai dengan 223.255.255.255
Pada jaringan lokal anda akan banyak menjumpai IP 192.168.0.0 sampai dengan 192.168.255.255 . IP Address itu termasuk kedalam kelas C.


Cara Setting IP Address

Sampai disini anda sudah mengetahui bentuk IP yang sebenarnya dan apa itu Subnet mask. Sedangkan untuk menyeting IP anda membutuhkan beberapa kolom isian lagi yang harus dipahami, yaitu defaulit gateway dan dns.
Kolom Gateway bisa diisikan dengan alamat router. Router itu sendiri berfungsi untuk menjebatani antara jaringan anda dengan jaringan yang lain seperti jaringan lokal anda dan jaringan internet. Maka agar komputer yang anda setting bisa terhubung ke internet harus di setting alamat IP Router pada default gateway.
Modem yang diberikan oleh isp juga dianggap sebagai router, sehingga untuk terhubung ke internet kita tinggal mengisikan alamat modem pada gateway. Biasanya 192.168.1.1
Sedangkan DNS adalah sebuah server yang berfungsi untuk menerjemahkan domain ke alamat IP. Misalnya ketika anda mengunjungi google.com sebenarnya anda mengakses ke alamat IP tertentu di internet.
Untuk menyeting IP di sistem operasi windows anda bisa menuju ke Control Panel > Network and Internet > Network Connection > Local Area Connection lalu pilih IPv4 dan isikan apa yang sudah anda pelajari pada artikel ini.

apa itu deep web dan dark web? berikut ulasannya

deep web

selama ini kita sering mendengar istilah Berselancar di Dunia Maya, bukan ? Ketika berselancar kita hanya menyentuh permukaan lautnya saja. Di kedalamannya siapa yang tahu ? Kira kira begitulah gambaran Internet dan Deep Web (web dalam).
Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk menjelaskan pengertian Deep Web. Harapannya setelah membaca artikel ini kita tidak salah Kaprah lagi mengenai istilah Deep Web.

Apa itu Deep Web ?


Deep Web adalah kumpulan konten World Wide Web yang tidak terindex oleh mesin pencari standar (seperti Google, Bing, Yahoo).
Seperti namanya ‘Web Mendalam’ tidak terlihat dipermukaan.

Meskipun tidak terlihat, konten Deep Web tetap dapat diakses dengan menggunakan tool khusus.
Menurut hasil riset jumlah konten situs yang digolongkan sebagai Deep Web sangatlah banyak. Hampir 96% dari keseluruhan Internet. Artinya situs yang biasa kita akses seperti Facebook, Google dll itu hanya 4% nya saja.
Menurut hasil riset pula sebagian besar konten DeepWeb berisi tentang database dari hasil penelitian.
Namun di indonesia ternyata banyak yang salah kaprah tentang hal ini.
Karena hampir semua blog berbahasa indonesia menggambarkan Deep Web sama persis, yaitu sebagai kumpulan situs yang mengandung konten konten negatif dimana terdapat banyak kengerian di dalamnya, juga tempat berkumpulnya Hacker sehingga anda harus selalu berhati hati.
Pertanyaannya, Benarkah jumlah situs Deep Web demikian begitu besar? apakah terpintas di benak anda bahwa ada yang salah tentang hal tersebut?
Pertanyaan-pertanyaan yang saya daftar di bawah ini mungkin dapat membantu anda untuk mencerna informasi itu.
  • Lebih banyak mana foto yang diupload di internet oleh jutaan orang setiap harinya di banding data riset orang orang khusus?
  • Jika deep web adalah kumpulan situs dengan konten tidak normal maka lebih banyak mana jumlah orang orang seperti itu dibanding blogger yang jutaan jumlahnya?
  • Dari semua teman anda, berapa orang yang menjadi peretas atau golongan psikopat? bahkan psikopat belum tentu bisa membuat tempatnya sendiri di deepweb, bahkan kebanyakan Hacker juga bermain di forum surface web.
Jadi jelas ada kesalah pahaman disini.

Pengertian Deep Web sebenarnya

Di dalam Deep Web memang ada beberapa situs pornografi, jual beli narkotika, situs kekerasan, peretasan. Hampir semuanya dari situs Deep Web yang kita kenal berdomain dot onion.
Namun sebenarnya situs berdomain dot onion tersebut bukan Deep Web secara keseluruhan.
Dot Onion cuma sebagian kecil dari Deep Web yang bisa kita sebut Dark Web atau sisi gelapnya internet.
Situs berdomain Onion terhubung ke internet melalui jaringan TOR atau Jaringan Bawang. Untuk mengaksesnya memerlukan tool khusus sehingga bisa digolongkan sebagai Deep Web. Jangan kaget, Jumlahnya hanya 0,3 % dari total keseluruhan web. Sangat sangat kecil.
Deep web adalah seperti yang sebelumnya sudah dijelaskan, yaitu kumpulan situs yang tidak terindex oleh mesin pencari umum.
Artinya private message facebook anda pun adalah bagian dari DeepWeb karena tidak terindex oleh mesin pencari.
Jika saya membuat sebuah situs yang hanya bisa di akses oleh jaringan kantor saja maka situs tersebut juga bisa di golongkan sebagai Deep Web karena untuk dapat mengaksesnya anda harus masuk ke jaringan lokal terlebih dahulu.
Oleh karena itu lah besaran kapasitas Deepweb dikatakan sangat besar oleh para ahli. Meskipun sangat besar Deep Web tidak bisa dikatakan sebagai Internet yang Sebenarnya karena kebanyakan isinya adalah penunjang Web bagian atas.
Jika di ibaratkan internet bagian atas adalah wajah dan halaman toko yang bisa anda lihat sedangkan gudang gudang privasi di belakangnya termasuk Deep Web.
Sebagian lainnya lagi merupakan toko toko gelap yang tidak memiliki halaman depan yang bisa di kategorikan sebagai Dark Web.
Uniknya ramai ramai digambarkan bahwa seluruhnya dari Deep Web itu tadi bisa dijumpai dalam situs berdomain onion.
Penggambaran tentang jumlah .onion yang salah kaprah tersebut turut serta membuat nama Deep Web begitu melegenda. Seolah olah Internet yang sebenarnya adalah Deep Web karena jumlahnya yang sangat besar.
Sampai sampai banyak dari mereka yang rasa ingin tahu nya tinggi ingin mencoba memasuki Deep Web ini (yang sebenarnya adalah Dark Web).
Dark Web adalah kumpulan web dalam yang merupakan bagian kecil dari Deep Web. Untuk mengaksesnya kita memerlukan tool dan jalur khusus. Sebut saja salah satunya TOR Network.

Penjelasan Jaringan TOR dan Cara Mengakses Deep Web (Dark Web)

Jaringan TOR (the onion router) atau bisa disebut jaringan bawang adalah server yang membuat pengguna menjadi anonim di internet.
Tor bekerja dengan cara mengarahkan lalu lintas internet anda ke lebih dari 3 relay sebelum sampai ke tujuan. 
Pengertian sederhananya komputer anda akan melalui komputer komputer lain secara acak minimal hingga 3 dari 4000 lebih komputer sukarelawan di dalam jaringan TOR untuk dapat mengakses sebuah situs.
Karena keamanan berlapis tersebutlah jaringan ini disebut sebagai jaringan bawang.
Identitas kita tidak dapat di ketahui sehingga bisa dipastikan kita tidak terlacak ketika memakainya. Namun begitu data yang kita kirimkan tetap tidak terjaga keamanannya karena Jaringan TOR hanya melakukan Enkripsi data sampai ke pintu keluar ‘exit relay’.
Jaringan TOR di ceritakan kedalam Film MR.Robot Episode 1.
Elliot berhasil membuka kedok seorang pengedar konten sex dibawah umur dengan cara mengontrol Exit Node/relay dari jaringan TOR.
Mungkin anda penasaran kenapa DeepWeb (Dark Web) itu ada?
Situs berdomain dot onion hadir sebagai bentuk perwujudan terkumpulnya situs situs yang berlawanan dengan hukum namun tetap bisa bebas di akses melalui jalur khusus.
Pemilik site berdomain onion pastilah orang orang yang identitasnya tidak ingin di ketahui. Jika mereka publikasikan web mereka di Internet maka habislah mereka karena gampang terdeteksi dan gampang dilacak.
Cara mengakses Deep Web (Dark Web) tersebut salah satunya adalah dengan menggunakan TOR Browser yang bisa di download di TorProject.
Ketika menggunakan Tor Browser anda bisa membuat identitas sendiri dengan membuat virtual IP Address sehingga IP sebenarnya tetap dirahasiakan.
Jika merasa belum aman anda juga bisa membuat tor browser terkoneksi ke proxy / vpn anda terlebih dahulu. Dengan demikian tidak hanya IP Address kita yang di sembunyikan namun juga fakta bahwa anda yang sedang memakai jaringan TOR.
Beberapa tips ini akan membuat anda aman ketika memasuki dark web :
  • Jangan mendaftarkan email, username dan password anda jika informasi tersebut sama dengan yang anda gunakan pada akun akun berharga anda. Buatlah email khusus jika perlu.
  • Jangan mengaktifkan atau mendownload plugin pada tor Browser. Defaultnya tor browser mengaktifkan fitur noscript yang akan menonaktifkan semua plugin yang dapat menjalankan script, misalnya javascript. Tujuannya adalah agar browser anda tidak tereksploitasi program jahat seperti BeEF (browser anda akan dikuasai jika suatu situs menjalankan BeEFing, syaratnya hanya jika browser anda menjalankan satu script saja.. Efeknya ? Pencurian cookies dan sebagainya). Anda bisa saja mengaktifkan plugin dan dalam bahaya, tapi ketika anda sudah mengerti untuk tidak mengaktifkannya maka anda AMAN.
  • Jangan mendownlod konten di dalam Deep Web dan langsung mengeksekusinya ketika masih online. Tidak ada jaminan file yang akan anda ambil itu aman dari virus. Browser Tor hanya mengamankan identitas anda saja. Beberapa file mungkin adalah trojan. Anda melihatnya dengan format jpg, png dan sebagainya namun ketika di eksekusi malah seperti exe. Maka jika menemui yang seperti itu jangan lanjutkan penginstallan. Backdoor selalu disisipkan kedalam program yang harus anda install atau jalankan.
  • Jangan mendownload melalui torrent di deepweb. Mengapa ? Ketika kita mendownload menggunakan torrent, komputer kita akan terhubung langsung dengan komputer dimana filenya berasal sehingga percuma saja anda menggunakan jaringan bawang.
  • Ketika anda mengikuti saran diatas, tidak perlu lagi berlebihan seperti Menutup Kamera Laptop Anda segala saat memasuki Dark Web. Untuk mengakses laptop anda Hacker memerlukan setidaknya IP Address. Sedangkan IP anda sudah disembunyikan oleh TOR. Atau….. hacker harus menunggu kewaspadaan anda hilang dan menginstall backdoor. Berapa waktu dan tenaga yang terbuang untuk melihat wajah kita yang tidak begitu penting? Keamanan kita sudah berlapis lapis.
  • Mengerti exitnode jaringan bawang. Pada komputer (relawan) paling akhir di JARINGAN TOR data kita tidak di enkripsi. Disini si exitnode bisa saja menjalankan man in the middle attack (meskipun paling paling hanya segelintir dari ribuan). Intinya data anda tidak aman jika koneksi yang dilewati tidak menggunakan https. Jadi saran saya, hanya gunakan tor network ketika ingin mengakses dark web saja. Untuk internetan biasa jika bukan jalur aman (https) jangan menggunakan tor network.

Apa saja yang bisa kita temukan di Deep Web ?

Ketika memasuki Deep web anda mungkin akan merasa tersesat karena tidak memiliki peta alamat sebagai acuan. Tenang, ada Hiden Wiki kok. Silahkan menggunakan pencarian di hiden wiki pada Tor Browser.
Didalam hidden wiki sudah terdaftar situs situs berbahaya seperti slickroad dimana didalamnya terdapat penjualan narkoba, site yang memperdagangkan konten sex dibawah umur, pembunuhan dan lain sebagainya.
Situs tersebut dibuat untuk tujuan komersial. Biasanya mata uang yang dipergunakan di dalam Dark Web adalah Mata uang virtual Cryptocurrency. Bitcoin adalah salah satunya.
Sebagai catatan, url berdomain onion selalu di tulis agak acak, seperti jds23f3sdoijda dot onion. Jadi, tidak seperti alamat alamat web biasanya yang mudah di ingat. Alasannya ? coba anda tebak sendiri.
Sekarang sudah mengertikah anda tentang pengertian Deep Web dan apa itu Dark Web yang sebenarnya? Bantu Share.